Rabu, 30 Juni 2010
Brilliant Legacy (Episode 19)
Sinopsis Brilliant Legacy
Episode 19
Begitu keluar dari kantor pengacara, Eun-sung (Han Hyo-joo) langsung menangis sambil merasa mual, ia tidak menyangka sama sekali kalau uang benar-benar telah membuat Sung-hee (Kim Mi-sook) berubah drastis dan tega menghalalkan segala cara.
Kekejaman Sung-hee juga baru disadari Seung-mi (Moon Chae-won), yang baru sadar kalau sang ibu-lah yang 'menghilangkan' Eun-woo (Yun Joon-suk). Sementara itu di rumah, Woo-hwan (Lee Seung-gi) terus menunggui Eun-sung, yang belum juga pulang meski waktu telah menunjukkan tengah malam, dengan cemas.
Karena begitu panik, Woo-hwan bahkan sampai menelepon Jun-se (Bae Soo-bin) karena mengira Eun-sung tengah bersama pria itu. Terus menunggu di halte bis, Woo-hwan langsung memarahi Eun-sung begitu turun dari bis karena dianggap tidak menepati janjinya. Melihat ekspresi Woo-hwan, Eun-sung tidak kalah terkejut, ia tidak menyangka Woo-hwan begitu perhatian.
Wajah cemas Woo-hwan tidak cuma mengagetkan Eun-sung, yang terus berjalan pulang dengan mengikuti Woo-hwan dari belakang, namun juga Jun-se yang diam-diam melihat semuanya. Keesokan harinya, secara tidak sengaja Jun-se mendengar percakapan antara Eun-sung dan Hye-ri (Min Young-won). Kaget begitu tahu Sung-hee ternyata ibu tiri Eun-sung, Jun-se baru sadar betapa pelik masalah yang dihadapi Eun-sung.
Di restoran, Woo-hwan akhirnya mengkonfrontir Eun-sung. Bukannya senang, Eun-sung malah meminta Woo-hwan berhenti memperhatikan dirinya dan memfokuskan perhatian pada Seung-mi. Tak lama setelah Eun-sung pergi, Jun-se muncul dan mengajak Woo-hwan bicara empat mata. Tidak disangka-sangka, Jun-se meminta Woo-hwan menjauhi Eun-sung.
Eun-sung ternyata pergi menemui Sung-hee, yang sangat terkejut begitu tahu kalau putri tirinya sudah mengetahui soal uang asuransi kematian Pyung-joong (Jun In-taek) yang diambilnya. Bukannya menyesal, Sung-hee malah berkelit dengan mengatakan uang tersebut telah digunakan untuk membayar semua hutang-hutang suaminya dan malah balik menyalahkan Eun-sung.
Sikap Sung-hee benar-benar membuat Eun-sung terbelalak, ia tidak menyangka sama sekali kalau sang ibu tiri masih berusaha mengelak. Dengan gemas, Eun-sung menyebut bakal membalas perbuatan Sung-hee dan mengatakan bahwa bila kelak Seung-mi gagal menikah dengan Woo-hwan, maka semua adalah kesalahan Sung-hee.
Ketika tengah bersiap kembali setelah menyerahkan proposal, Woo-hwan ternyata telah ditunggui Seung-mi yang berniat mengajaknya makan siang bersama. Mengaku punya alasan lain ketika memutuskan bekerja sama dengan Eun-sung di restoran cabang, sikap Woo-hwan membuat Seung-mi mulai curiga.
Di rumah, Young-ran (Yoo Ji-in) dan Woo-jung (Han Ye-won) akhirnya bisa bernapas lega saat tahu kalau separuh dari warisan nenek Jang Sook-ja (Ban Hyo-jung) akan tetap jatuh ke tangan mereka berdasarkan hukum. Namun, Nenek Jang mengingatkan bahwa hingga saat itu datang, keduanya tetap harus bekerja keras seperti biasanya supaya bisa menghargai arti uang.
Pada saat yang sama, Sung-hee memutuskan untuk bicara dengan Seung-mi dan meminta kerjasama sang putri untuk menjatuhkan Eun-sung. Tujuannya hanya satu : memuluskan langkah Seung-mi menikah dengan Woo-hwan dan memastikan tidak ada sepeser pun warisan yang jatuh ke tangan Eun-sung.
Untuk memastikan proposal perusahaan Jin Sung diterima, Eun-sung bekerja sama dengan Woo-hwan membersihkan gereja. Eun-sung sempat jengkel ketika Woo-hwan memutuskan untuk makan sendirian, namun pemuda itu ternyata telah menyisakan makanan untuknya. Yang membuat Eun-sung tersentuh, Woo-hwan ternyata memberikan porsi yang lebih banyak untuknya.
Begitu Eun-sung dan Woo-hwan tiba dirumah, Sung-hee ternyata tengah mengamati keduanya dari kejauhan. Rupanya, Sung-hee sudah bertekad untuk menjalankan rencananya bersama Seung-mi. Bersama-sama, keduanya masuk untuk menemui Nenek Jang demi membicarakan masalah penting.
Apa yang dikatakan Sung-hee benar-benar mengejutkan. Tidak cuma mengaku kalau Eun-sung adalah anak tirinya, namun ia juga membalikkan kenyataan dengan menyebut bahwa Eun-sung sebenarnya telah mengetahui tentang latar belakang Nenek Jang dan Woo-hwan.
Ucapan itu keruan saja membuat Eun-sung, yang baru saja selesai mandi, membelakakkan matanya. Bukti-bukti langsung ditunjukkan oleh Sung-hee, dan tentu saja Eun-sung langsung membantah semuanya. Yang benar-benar mengejutkannya, Seung-mi ternyata ikut membenarkan kebohongan Seung-hee.
Young-ran dan Woo-jung yang memang tidak menyukai Eun-sung langsung percaya dengan ucapan Sung-hee, berbeda dengan Nenek Jang yang hanya terdiam mendengar cerita ibu Seung-mi tersebut. Young-ran yang tidak bisa lagi menahan kemarahannya langsung menampar Eun-sung, yang cuma bisa menangis sesunggukan. Sadar kalau dirinya sudah tidak dipercaya lagi, Eun-sung langsung mengemasi barang-barangnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar