Rabu, 07 Juli 2010

Lovers In Paris (Episode 4)


Sinopsis Lovers In Paris
Episode 4


Menjelang keberangkatan ke acara pertemuan, Ki-joo 'menitipkan' mantan istrinya pada Soo-hyuk. Mendengar sang paman pergi dengan Tae-young, Soo-hyuk yang diam-diam mulai menyukai gadis itu mencetuskan ide untuk pergi bersama pasangan tersebut.

Acara pertemuan yang dilakukan di tengah suasana pesta berlangsung lancar, Tae-young tanpa kesulitan mampu membawa diri dengan baik. Namun semua itu tidak berlangsung lama, disana ia bertemu dengan pria Perancis yang pernah 'menawar'nya. Sikap kurang ajar yang diperagakan pria itu membuat Ki-joo yang melihat panas dan memukulnya.

Kejadian tersebut membuat bisnis Ki-joo dengan tuan rumah berantakan, dan membuat pria kacamata itu salah paham dengan Tae-young. Sambil mencucurkan air mata, gadis itu turun ditengah jalan. Melihat sang paman pulang sendirian, Soo-hyuk tahu ada sesuatu yang tidak beres dan memutuskan untuk menyusul.

Dengan lembu, pemuda itu melepas jaket dan memberikannya pada pada Tae-young yang kedinginan. Ia juga menyertai gadis itu melewati masa-masa sulit dan kelaparan, namun pemuda itu tidak berani menanyakan apa yang terjadi.

Surat dari Tae-young yang penuh perhatian dan teguran Soo-hyuk membuat Ki-joo merasa bersalah dan memutuskan untuk menyusul gadis itu diapartemennya, namun ia berselisih jalan dengan Tae-young yang memutuskan untuk kembali ke Korea.

Dasar ceroboh, saking senangnya tiba di kampung halaman ia nyaris saja melupakan koper yang dibawanya. Saat panik bertanya pada petugas bandara, ia dikejutkan oleh suara yang sudah tidak asing lagi : Ki-joo.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar